SELF LOVE | Insecure?

KOK AKU INSECURE, YA?

INSECURE

Insecure adalah tindakan dari adanya emosi apabila kita menilai diri kita menjadi seorang inferior dari orang lain.
Atau bisa disebut rasa tidak nyaman yang timbul dari dalam diri.

CIRI-CIRI INSECURE

• Tidak ingin keluar dari zona nyaman 
Biasanya karena pengalaman di masa lalu yang tidak menyenangkan seperti dikecewakan, dikhianati, dan perasaan buruk lainnya.
• Merendahkan diri sendiri  
Kamu merasa tidak percaya diri
• Menghindari interaksi lingkungan 
Kamu jadi tidak suka berinteraksi, apalagi kalau di dalamnya, teman-teman kamu bicara berbagai pencapaian atau prestasi masing-masing.

HUBUNGAN ANTARA RASA INSECURE DENGAN PENTING NYA SELF-LOVE

Samantha Ananta, M.Psi, berpendapat bahwa Self-Love  adalah bagaimana cara kita untuk peduli terhadap psikologis, fisik, dan spiritual seperti dengan kita merawat diri sebaik mungkin sehingga muncul kepercayaan diri yang lebih. Dengan kepercayaan diri yang lebih, dapat menekan rasa insecure yang ada dalam diri sendiri.

Keuntungan Self-Love

Menjauhkan diri dari depresi, keinginan untuk bunuh diri, self injury, sulit bersosialisasi, dan lain-lain.

So, Self-Love sangat diperlukan untuk mengurangi rasa insecure yang ada dalam diri kamu. Dengan sering mencintai, menerima kekurangan, merawat, dan menjaga diri sendiri, kamu dapat hidup dengan bahagia dan tenang tanpa membenci atau membanding bandingkan diri dengan orang lain.

"Kurangi Insecure, Perbanyak Syukur"

Komentar

Postingan Populer